Baca Juga
Viva.co.id - Mobil Volvo identik sebagai kendaraan segmen premium yang nyaman untuk penggunanya. Sehingga, wajar jika modifikasi yang diterapkan pada mobil ini umumnya beraliran mewah dan elegan.
Namun, sebuah ide modifikasi unik dilakukan pada mobil Volvo V70, dengan mengubahnya mirip tank. Ubahan dilakukan lantaran V70 memiliki desain bodi kotak yang khas dan dipercaya oleh pemiliknya memiliki kekuatan setara tank.
Dilansir dari Carscoops, Rabu, 18 Oktober 2017, ubahan dilakukan dengan cukup detail, mulai dari merancang ulang bentuk bodi agar terlihat kaku hingga mengecatnya dengan motif loreng.
Lantas, bagaimana dengan rodanya? Tentu saja rodanya masih menggunakan pelek bawaan Volvo V70 yang dicat hitam. Namun, pemilik menambahkan roda palsu yang dipasang di pintu depan dan tengah.
Atap Volvo V70 juga tidak dibiarkan kosong. Roof box custom yang mirip dengan meriam tank bertengger di atap mobil, dengan ditopang roof rail di sisinya.
Sayangnya, tidak disebutkan secara detail mengenai mesin dan ubahan lain yang mungkin dilakukan pada mobil asal Swedia tersebut.
Namun, sebuah ide modifikasi unik dilakukan pada mobil Volvo V70, dengan mengubahnya mirip tank. Ubahan dilakukan lantaran V70 memiliki desain bodi kotak yang khas dan dipercaya oleh pemiliknya memiliki kekuatan setara tank.
Dilansir dari Carscoops, Rabu, 18 Oktober 2017, ubahan dilakukan dengan cukup detail, mulai dari merancang ulang bentuk bodi agar terlihat kaku hingga mengecatnya dengan motif loreng.
Lantas, bagaimana dengan rodanya? Tentu saja rodanya masih menggunakan pelek bawaan Volvo V70 yang dicat hitam. Namun, pemilik menambahkan roda palsu yang dipasang di pintu depan dan tengah.
Atap Volvo V70 juga tidak dibiarkan kosong. Roof box custom yang mirip dengan meriam tank bertengger di atap mobil, dengan ditopang roof rail di sisinya.
Sayangnya, tidak disebutkan secara detail mengenai mesin dan ubahan lain yang mungkin dilakukan pada mobil asal Swedia tersebut.